Apa Itu Koridor Rumah? Ini Deretan Desain Modern Kontemporer

koridor rumah

Koridor adalah salah satu bagian yang mungkin kurang diperhatikan ketika kita membuat desain sebuah rumah. Padahal, koridor bisa memiliki daya tarik tersendiri karena berfungsi sebagai penghubung dari ruangan satu dengan ruangan lainnya.

Memilih desain koridor juga tidak kalah penting untuk membangun konsep dari keseluruhan desain rumah Anda. Salah satu desain koridor yang cantik dan menarik adalah dengan bergaya modern kontemporer.

1. Desain Koridor dengan Tema Dark

Desain dengan tema gelap ini cukup terkenal di Amerika karena tampilannya yang maskulin. Desain ini biasanya menggunakan modern console yang menyerupai bebatuan, sehingga koridor terlihat elegan. Tidak lupa menambahkan cermin gantung yang bisa memberikan kesan minimalis.

2. Desain Menarik Koridor adalah dengan Memajang Barang Koleksi

Jika Anda menyukai seni dan memiliki koleksi, Anda sangat cocok dengan desain koridor ini. Anda bisa membuat galeri seni di sepanjang koridor. Hal ini membuat koridor Anda sangat menarik dan pastinya akan menyita perhatian jika ada tamu yang berkunjung.

Baca Juga: Layanan Arsitektur dan Daftar Harganya

3. Desain Koridor Dengan Gaya Klasik

Gaya klasik merupakan salah satu desain yang mungkin banyak dipilih karena memiliki konsep modern kontemporer yang menonjol. Desain ini terlihat sangat elegan dan banyak dipakai di rumah-rumah mewah. Anda bisa memilih warna-warna yang netral sesuai dengan ciri khas desain kontemporer.

4. Desain Elegan Koridor Dengan Tema Alam

Nuansa alam ini bisa Anda ciptakan dengan meletakan pohon buatan di pojok koridor. Anda juga bisa menggunakan wallpaper dinding yang bertemakan alam. Letakan meja dan vas bunga di atasnya hingga kesan alam semakin menonjol.

Hal terpenting dalam desain modern kontemporer adalah Anda harus bisa memadukan warna-warna yang netral seperti putih, abu-abu, hitam, coklat, atau krem. Anda juga harus menggunakan dekorasi yang minimalis sehingga memberikan kesan elegan.

Mengatur pencahayaan dari koridor adalah hal yang penting. Anda bisa menggunakan pencahayaan indirek yang tersembunyi di langit-langit sehingga menciptakan nuansa yang dramatis dan mewah.  

Mau order jasa arsitektur secara online? Dapatkan mitra jasa terpercaya di Suwun.co.id atau juga bisa pesan melalui WhatsApp. Suwun adalah aplikasi penyedia jasa JABODETABEK yang memiliki ribuan ahli jasa profesional untuk kebutuhan Anda. Beragam jasa, seperti jasa pertukangan, jasa wedding organizer, jasa guru les, pelatih olahraga, PRT, jasa pindahan, jasa perbaikan AC dan kulkas semudah klik aplikasi Suwun, dan kunjungi juga media sosial di @suwun.aja & @suwun_mitra. Anda juga bisa mendapatkan informasi seputar tips dan trik di Blog, lho!

Artikel yang Direkomendasikan