Cara Cek Net Framework Termudah

cara-cek-netframework

Net Framework merupakan salah satu aplikasi yang dapat menerjemahkan bahasa pemrograman yang tertulis di sebuah program yang dijalankan. Software ini akan sangat berguna jika menjalankan aplikasi berbasis Windows maupun aplikasi game. Untuk yang suka memainkan game wajib untuk mengetahui cara cek Net Framework terlebih dahulu.

Cara Cek Net Framework di Komputer

Untuk Anda yang menggunakan komputer wajib untuk mengetahui apakah komputer yang dimiliki itu sudah mempunyai aplikasi Net Framework atau belum. Untuk mengecek keberadaan aplikasi tersebut caranya cukup mudah, Anda tinggal praktikkan beberapa cara yang ada di bawah ini.

Menggunakan Command Prompt

Cara pertama yang bisa dicoba untuk mengecek Net Framework adalah dengan menggunakan command prompt, kalau mau mencoba bisa ikuti langkah-langkah berikut ini.

  • Bukan terlebih dahulu Run dengan menekan tombol Windows + R secara bersamaan.
  • Jika sudah tinggal ketik atau tulis CMD pada bagian Open dan kemudian klik OK.
  • Setelah command prompt terbuka lanjut ketik perintah reg query“HKLMSOFTWAREMicrosoftNet Framework SetupNDPv4” /s dan Klik tombol enter.
  • Setelah menuliskan perintah tersebut tinggal menunggu beberapa saat sampai muncul informasi versi Net Framework yang ada di komputer.

Untuk yang ingin menggunakan cara cek Net Framework di PC ini harus berhati-hati agar hasilnya sesuai.

Menggunakan File Explorer

Untuk cara pengecekannya dilakukan melalui file Explorer maka yang harus dilakukan adalah mengikuti beberapa langkah berikut ini.

  • Langkah pertama yaitu menekan tombol kombinasi antara tombol huruf R dengan tombol Windows.
  • Setelah itu tinggal ketik perintah C:WindowsMicrosoft.NETFramework.
  • Langkah berikutnya adalah untuk\\\\\\\”C:\\\\\\\” harus disamakan dengan nama partisi penyimpanan yang ada di komputer dan kemudian tekan Enter.
  • Jika sudah melakukan langkah sebelumnya nantinya akan muncul halaman yang dituju dan di halaman tersebut terdapat folder Framework dan klik dua kali di folder yang menunjukkan nomor versi tertinggi.
  • Setelah muncul halaman selanjutnya tinggal cari file Accessibility.dll. jika sudah menemukan tinggal klik kanan dan pilih menu properties.
  • Setelah itu nantinya akan muncul lagi halaman baru dan Anda cukup masuk ke tab Details yang ada di bagian atas halaman.
  • Setelah teks tersebut terbuka nantinya akan muncul informasi tentang Net Framework.

Dengan memakai cara ini nantinya bisa melihat produk person Net Framework yang sudah diinstal di komputer.

Baca juga: Service Laptop, Keunggulan dan Tips Memilih Jasa Service

Cara Cek Net Framework di Komputer Windows 10

Anda yang menggunakan Windows 10 juga dapat melakukan pengecekan Net Framework di Windows 10, untuk caranya bisa melalui registry editor. Untuk cara pengecekannya terbilang sangat mudah dipraktikkan dan berikut adalah penjelasan mengenai cara cek Net Framework di Windows 10.

  • Langkah yang pertama yaitu dengan membuka Run dengan cara menekan tombol Windows dan juga tombol huruf R.
  • Jika sudah langsung ketik atau tulis Regedit dan klik OK.
  • Jika sudah melakukan langkah tadi nantinya akan muncul halaman registrasi editor dan tinggal masuk ke folder HKEY_LOCAL_MACHINE > SOFTWARE > Microsoft > Net Framework Setup.
  • Jika sudah tinggal buka folder NDP dan akan bisa langsung menemukan info mengenai Net Framework.

Untuk Anda yang masih kesulitan mengecek software Net Framework jangan merasa takut, tinggal akses saja website Suwun.co.id dan panggil layanan jasa service laptop maupun komputer.

Selain melalui website bisa juga menggunakan aplikasi Suwun untuk mendapatkan informasi mengenai cara cek Net Framework melalui jasa yang sesuai. Segera unduh aplikasi Suwun di App Store dan juga di Play Store untuk merasakan fitur lengkap di aplikasi ini.

Artikel yang Direkomendasikan