Referensi Karpet Dinding Tembok untuk Hunian Nyaman

Zaman serba canggih seperti saat ini telah mengeluarkan berbagai jenis variasi yang bisa digunakan untuk finishing suatu dinding rumah. Salah satunya adalah karpet dinding tembok yang dapat merubah suasana rumah menjadi nyaman bagi pemiliknya. Mungkin penggunaan karpet ini jarang disadari oleh pengguna namun aslinya dapat menghasilkan keindahan tiada tara.

Berbeda dengan cat tembok penggunaan material karpet sebagai finishing dinding memiliki motif yang beragam. Hal ini dapat membuat rumah terkesan mewah, nyaman, dan tak monoton hanya berupa polosan semata. Tentunya dapat mengubah rumah menjadi lebih menarik dan selalu memberikan nuansa berbeda.

Berbagai jenis nuansa bisa didapatkan hanya bermodalkan karpet dinding murah asal pemilihan motifnya tepat dan sesuai aturan. Lalu bagaimana cara memilih tingkat kecocokan wallpaper dinding pada suatu ruangan? Berikut referensinya

Referensi Contoh Karpet Dinding Tembok Yang bisa Digunakan

Referensi ini dapat menjadi inspirasi Anda dalam mempercantik rumah sebagai hunian yang nyaman. Berikut pilihannya:

Karpet Dinding Tembok Motif Rustic

Referensi karpet pertama yang bisa digunakan adalah karpet tembok motif rustic. Motif ini mampu memberikan kesan rumah yang klasik, adem, asri, dan berkonsep pedesaan. Anda tak perlu repot-repot dalam membeli kayu sebagai hiasan rumah karena tentunya harganya akan sangat tinggi.

Sebagai gantinya cukup pasang wallpaper dengan motif rustic untuk menghasilkan nuansa klasik dan nyaman. Penggunaan karpet tembok kamar rustic juga dapat membuat ruangan menjadi lebih bersih dan tak Nampak suram.

Karpet Dinding Pola Bata

Referensi selanjutnya yang bisa digunakan adalah wallpaper 3D dengan pola bata. Wallpaper ini terbuat dari bahan foam yang lembut dan menghasilkan tekstur timbul. Penggunaannya mampu menghasilkan kesan ruangan yang tampak lebih luas.

Motif ini sangat cocok bagi Anda yang menyukai gaya minimalis. Rumah akan terkesan lebih luas, indah, lapang, dan juga bersih. Tak lupa motif ini juga dapat menghasilkan kesan rumah kekinian dan modern.

Karpet Dinding Motif Abstrak

Motif abstrak merupakan salah satu motif antimainstream yang jarang digunakan orang. Pasalnya ada banyak pilihan motif abstrak yang bisa digunakan sehingga pilihan bentuk dan warnanya begitu beragam.

Penggunaan motif acak dapat membuat karma tidur lebih minimalis serta menampilkan karakter yang Anda miliki. Penggunaannya juga dapat memberikan kesan stylish dan juga artsy. Tak lupa Anda juga dapat menambah furniture polos untuk hasil yang lebih memukau.

Baca juga: Motif Cat Dinding Unik Agar Tampilan Interior Estetik

Karpet Dinding Motif Garis

Rekomendasi karpet dinding selanjutnya yang bisa digunakan untuk membuat hunian nyaman adalah motif garis. Penggunaan motif ini mampu membuat rumah terkesan lebih luas. Terdapat dua pilihan aris yaitu horizontal dan vertikal. Keduanya akan menghasilkan suasana berbeda satu sama lain.

Jika Anda menginginkan kesan ruangan yang lebar dan panjang maka dapat menggunakan wallpaper garis horizontal. Begitu pula sebaliknya jika menginginkan kesan ruangan yang tinggi maka dapat memilih garis vertikal. Namun sebaiknya hindari pemilihan motif garis yang padat karena dapat membuat ruangan tampak lebih sempit.

Karpet Dinding Warna Gold

Warna gold merupakan warna terbaik untuk membuat terkesan elegan dan mewah. Ruangan kecil sekalipun kayaknya apartemen juga dapat disulap menjadi ruangan estetik dan mewah. Biasanya perpaduan warna yang bisa digunakan seperti krem dengan furniture netral untuk membuat tampak lebih elegan dengan harga karpet dinding tembok yang terjangkau.

Pemilihan karpet dinding tembok yang tepat memang akan merubah suasana suatu rumah. Oleh karena itu Anda dapat memasang karpet-karpet tersebut sebagai dekorasi rumah yang lebih cantik.

Masih belum puas dengan dekorasi rumah dan pemasangan karpet atau wallpaper dinding yang kurang rapi? Nah, ini saatnya Anda kunjungi Suwun.co.id yang akan memberikan Anda rekomendasi jasa pemasangan wallpaper, karpet dinding, dekorasi maupun arsitektur andal dengan hasil menawan.

Pemilihannya juga begitu mudah karena telah disediakan fitur pencarian sesuai kategori jasa yang Anda butuhkan dan juga review dan ulasan lengkap mengenai jasa tersebut sehingga dapat memberikan Anda gambaran secara nyata. Yuk download aplikasi Suwun sekarang!

Recommended Articles