Berada di negara tropis yang semakin hari terasa panas membuat beberapa orang memilih beralih dari kipas angin ke AC untuk dipasang di rumah mereka. Alat elektronik yang satu ini termasuk alat elektronik favorit karena dapat membuat ruangan selalu sejuk meski cuaca di luar terasa panas. Bagi Anda yang baru saja akan memasang AC mungkin Anda bertanya-tanya.
Berapa biaya instalasi AC? Itulah yang menjadi pertanyaan orang-orang yang akan memasang AC untuk pertama kalinya. Karena biaya instalasi AC baru untuk setiap jenis, berbeda satu dengan lainnya. Jika Anda penasaran apa saja jenis AC dan berapa biaya yang perlu dikeluarkan untuk memasangnya, simak informasi di bawah ini
Beberapa Jenis AC yang Biasa Dipakai dan Biaya Instalasi AC
Mungkin Anda sudah cukup sering melihat AC yang terpasang di rumah, kantor atau tempat-tempat lainnya. Namun AC ternyata memiliki beberapa jenis yang memiliki nama yang berbeda loh. Berikut ini adalah jenis-jenis AC yang penting Anda ketahui.
AC Split
Jenis AC yang satu ini merupakan AC yang sering Anda lihat di rumah atau jenis AC yang terpasang di rumah Anda. AC ini komponennya diletakkan di dua tempat yaitu dalam dan luar ruangan. Untuk bagian luar ruangan terdapat kompresor yang ada kipas di dalamnya yang berfungsi sebagai kondensor sedangkan di yang berada di dalam ruangan alatnya yang berfungsi untuk membuat udara menjadi dingin.
AC Window
Jenis AC selanjutnya dapat dikatakan sebagai AC jadul atau AC kuno. Karena jenis AC ini digunakan di jaman dahulu sebelum berubah menjadi modern. Jenis AC ini untuk kompresor dan alat yang mendinginkan ruangan berada di satu tempat sehingga tidak ada komponen di bagian luar. Namun jenis ini memiliki bentuk yang kurang praktis sehingga dibuat jenis AC lain yang lebih modern.
Baca Juga: Remot AC Tidak Bunyi Beep? Mungkin Ini Penyebabnya!
AC Floor standing
AC jenis ini adalah AC yang biasanya Anda lihat di dalam gedung atau saat diadakan suatu acara tertentu. AC jenis ini dapat dimanfaatkan pada ruangan yang tidak terpasang AC dan membutuhkan udara yang sejuk di dalamnya. Sesuai dengan namanya, jenis AC ini diletakkan di lantai seperti kipas angin pada umumnya.
AC Central
Dan jenis yang terakhir adalah jenis AC yang biasa dipasang di dalam kantor atau gedung-gedung yang berukuran cukup besar. AC ini dapat dipasang di langit-langit rumah atau kantor.
Selanjutnya berapa biaya jasa instalasi AC yang dibutuhkan? Simak di bawah ini.
Biaya instalasi AC Split
Untuk AC Split terdiri dari dua jenis yaitu tergantung ukuran AC tersebut untuk AC Split 0,5 PK – 1,5 PK, Biaya instalasi AC rumah yang diperlukan 600 hingga 700 ribu per unitnya. Sedangkan untuk yang berukuran 1,5 PK sampai 2 PK sebesar 700 hingga 800 ribu.
AC Standing
Sedangkan AC Standing biaya pemasangannya hanya 550 ribu saja lebih murah dibanding AC Split.
AC Central
Biaya instalasi ducting AC dan biaya pemasangan AC Central adalah 1 juta untuk 2,5 PK dan 1,25 juta untuk yang berukuran 3-5 PK
Itulah rentang biaya instalasi AC yang perlu Anda ketahui jika Anda akan memasang AC baru di rumah. Anda bisa mendapatkan layanan ini dari Suwun dengan mengakses Suwun.co.id atau download aplikasi Suwun di Google Playstore maupun App Store.