Instalasi Listrik Gedung dan Cara Membuat Rancangannya

Listrik digunakan tidak hanya untuk kebutuhan rumah saja melainkan juga di gedung seperti kantor, mall, pabrik dan lain sebagainya. Dibutuhkan instalasi listrik gedung yang tepat agar sumber listrik dapat mengalir dengan aman ke peralatan-peralatan di gedung yang menggunakan daya listrik.

Untuk memahami lebih jauh mengenai instalasi listrik tersebut, simak penjelasan selengkapnya di artikel berikut.

Instalasi Listrik Gedung yang Aman

  1. Kebutuhan instalasi listrik di dalam gedung

Instalasi listrik merupakan perlengkapan yang dipasang untuk menyalurkan daya listrik dari sumber listrik ke peralatan yang membutuhkan. Instalasi listrik gedung perkantoran berbeda dengan instalasi yang ada di rumah Anda.

Kenapa? Sebab di dalam gedung, baik itu perkantoran maupun pabrik menggunakan daya listrik yang lebih besar meskipun sama-sama menggunakan listrik dari PLN. Perlengkapan yang digunakan pun akan lebih kompleks untuk memastikan keamanan listrik di dalam bangunan.

  1. Perlengkapan instalasi listrik gedung

Perlengkapan untuk instalasi listrik di dalam gedung harus dipenuhi agar proses instalasi dapat dilakukan dengan tepat. Selain itu, perlengkapan instalasi listrik juga harus sesuai standar agar dapat berfungsi dengan baik dan memenuhi aspek keselamatan.

Beberapa perlengkapan instalasi listrik gedung bertingkat antara lain:

  • APP (Alat Pembatas dan Pengukur) yaitu perlengkapan instalasi listrik yang berfungsi untuk membatasi besaran arus yang mengalir ke gedung.
  • Sistem TM (Tegangan Menengah) yaitu perlengkapan yang terdiri dari hantaran masuk, hantaran keluar, dan cubicle.
  • Sistem TR (Tegangan Rendah) yaitu perlengkapan instalasi untuk pembagi, penyalur, dan pengaman pada listrik tegangan rendah di dalam gedung.
  • PHB yaitu perlengkapan instalasi listrik untuk mendistribusikan sekaligus mengontrol penyaluran daya listrik.
  • Panel distribusi listrik yaitu perlengkapan yang berfungsi untuk membagi dan mengendalikan arus listrik.

Baca juga: Prosedur Instalasi Listrik Rumah yang Benar

  1. Cara membuat gambar instalasi listrik

Mengingat sistem instalasi listrik gedung bertingkat bisa lebih kompleks, maka perlu dibuat gambar instalasi listrik terlebih dahulu. Apalagi instalasi listrik juga harus mengikuti konstruksi gedung atau bangunan itu sendiri. Berikut rancangan instalasi listrik untuk gedung.

  • Gambar denah bangunan

Seperti yang sudah disebutkan bahwa instalasi listrik gedung dilakukan dengan mengikuti bentuk atau konstruksi bangunannya. Jadi, langkah pertama yang diperlukan dalam proses instalasi listrik adalah membuat gambar denah dari bangunan yang akan dipasangi listrik.

  • Ketahui kebutuhan listrik tiap ruangan

Perkirakan kebutuhan daya listrik untuk setiap ruangan yang akan dipasangi listrik baru. Pastikan semua ruangan di dalam gedung yang membutuhkan daya listrik sudah dihitung agar Anda bisa disesuaikan dengan perlengkapannya nanti.

  • Tentukan titik pemasangan PHB

PHB listrik harus dipasang di tempat yang memiliki akses yang mudah dari jalan masuk gedung.

  • Gambar titik-titik lampu dan saklar

Selanjutnya, Anda bisa menentukan titik-titik pemasangan lampu dan kebutuhan sakelar di dalam bangunan. Kotak-kotak dinding seperti saklar dan stop kontak biasanya dipasang di tengah-tengah tembok.

Pastikan tempat pemasangan peralatan tersebut tidak terhalang oleh perabot atau pintu agar mudah digunakan. Tentukan ketinggian saklar dan stop kontak yang aman dari lantai.

Proses instalasi listrik memang berbeda-beda tergantung bangunan dan kebutuhan listrik. Jika Anda ingin memasang listrik baru, silakan kunjungi situs Suwun.co.id dan pilih tukang listrik terbaik atau jasa lainnya yang dibutuhkan. Anda juga bisa download aplikasi Suwun di Play Store atau App Store untuk menikmati fitur yang lebih lengkap.

Nah, itulah ulasan mengenai instalasi listrik gedung beserta perlengkapan dan cara membuat rancangannya. Ingat, instalasi listrik sebaiknya tidak dilakukan oleh sembarang orang demi keamanan dan kenyamanan.

Artikel yang Direkomendasikan