Desain Tempat Cuci Piring dan Kompor Serta Tips Tata Letak

Salah satu ruang di sebuah rumah yang membutuhkan penataan yang rapi adalah ruang dapur. Tujuannya adalah agar supaya proses dan kegiatan memasak menjadi kegiatan yang berjalan dengan lancar serta menyenangkan. Desain dapur yang tertata dengan baik akan diperoleh jika Anda bisa menentukan desain tempat cuci piring dan kompor dengan tata letak yang tepat.

Inspirasi Desain Tempat Cuci Piring dan Kompor yang Tepat

Banyak yang mengabaikan penentuan desain tempat cuci piring dan penempatan kompor sehingga membuat aktivitas di dapur pun kurang maksimal. Padahal, hanya dengan menentukan tata letaknya dan desainnya saja sudah bisa membuat kegiatan yang dilakukan di dapur lebih menyenangkan, efisien dan efektif untuk dilakukan. 

Berikut ide inspirasi untuk tata letak tempat cuci piring dan kompor yang bisa Anda gunakan di dapur kesayangan.

1. Desain background keramik

Untuk ide desain tempat cuci piring dan kompor sederhana yang pertama bisa menggunakan sebuah tempat yang dihiasi dinding keramik. Material keramik memang banyak digunakan juga untuk desain dinding dapur dengan tujuan untuk mempermudah proses membersihkan dapur setelah kegiatan memasak. Anda bisa menggunakan berbagai jenis variasi keramik dari mulai motif, warna hingga gaya finishing yang digunakan sehingga bisa dibuat sesuai dengan konsep dapur yang diinginkan.

Umumnya letak tempat cuci piring dan letak kompor dibuat tidak begitu berdekatan. Meski hanya dipisahkan oleh sedikit ruang untuk meracik bahan masakan misalnya, kegiatan memasak pun tak akan terganggu dengan adanya percikan air dari tempat cuci piring.

2. Desain berkonsep Jepang

Desain yang kedua adalah yang mengaplikasikan gaya Jepang untuk memberikan kegiatan memasak yang lebih menyenangkan. Banyak yang menerapkan konsep ini karena bisa membuat ruang dapur menjadi terasa lebih luas dan lapang. Konsep Jepang dibuat dengan menempatkan jendela besar di dapur sehingga berefek ruang yang lega.

Anda bisa menggunakan kabinet dapur yang terbuat dari bahan multiplek dengan desain backsplash bermotif geometris sehingga bisa membuat suasana memasak menjadi lebih bersemangat. Untuk tata letak wastafel dapur minimalis desain untuk cuci piring dipilih di bagian ujung dengan pemanfaatan meja tengah untuk tempat menyiapkan bahan masakan.

3. Desain dapur segitiga

Ide desain yang berikutnya adalah dengan menempatkan tempat cuci piring, kompor dan lemari es berada dalam satu tempat yang memiliki aliran segitiga tanpa terputus. Tujuannya adalah agar supaya kegiatan memasak di dapur bisa dilakukan dengan efektif dan efisien sekaligus menyenangkan lebih praktis.

Itulah beberapa inspirasi desain tata letak dapur yang bisa Anda gunakan di rumah. Tentunya penempatan furniture dan tata letak juga dipengaruhi dengan luas ruang dapur serta jenis furniture yang digunakan seperti untuk menggunakan desain lurus.

Baca juga: Menilik Ragam Model Kitchen Set Dapur Kecil

Tips Memilih Desain yang Tepat

Jika Anda kebingungan memilih desain untuk tempat cuci piring dan kompor yang ada di dapur, sebaiknya perhatikan beberapa hal berikut. Pastikan untuk memilih desain tata ruang dapur yang terbaik untuk memperoleh kenyamanan maksimal untuk melakukan kegiatan di dapur nantinya.

  • Usahakan untuk memiliki meja khusus untuk menyiapkan bahan masakan yang diletakkan dalam satu lokasi di dapur.
  • Perhitungkan dengan baik aliran kegiatan memasak di dapur sehingga lebih efektif dan efisien
  • Gunakan bahan pelapis dinding di dapur yang bisa dengan mudah dibersihkan seperti bahan keramik dan lainnya
  • Letakkan lemari es dekat dengan dapur agar supaya bisa dengan mudah mengambil bahan masakan yang dibutuhkan

Itulah beberapa inspirasi desain tempat cuci piring dan kompor yang bisa Anda pertimbangkan. Semoga bermanfaat.

Jika Anda masih kesulitan untuk menentukan jenis desain yang tepat, silahkan kunjungi saja situs website Suwun.co.id dan temukan layanan jasa arsitektur maupun jasa pembuatan kitchen set yang dibutuhkan. Anda bisa menemukan ada banyak rekomendasi jasa terbaik sesuai kebutuhan Anda.

Download dan install juga aplikasi Suwun di HP melalui layanan PlayStore atau AppStore untuk mendapatkan kemudahan dari layanan dan fitur di dalamnya.

Artikel yang Direkomendasikan