Cat Tembok 3D Keren Terbaru

cat-tembok-3d-keren

Anda yang merasa bosan dengan suasana rumah yang begitu-begitu saja maka perlu merubah suasana rumah menjadi lebih ceria lagi dengan menggunakan cat tembok 3D keren.

Cat tembok yang satu ini berbeda dengan cat tembok lainnya karena cat tembok ini bisa membuat tembok menjadi lebih hidup dan memperindah tampilan ruangan di dalam rumah.

Cat Tembok 3D Keren Terbaru

Menggunakan cat tembok versi 3D memang menjadi salah satu cara termudah untuk merubah tampilan rumah yang tadinya biasa saja menjadi lebih menarik.

Saat ini untuk menggunakan cat tersebut sudah tidak lagi sulit karena ada banyak sekali motif cat tembok 3D yang bisa diaplikasikan. Untuk mengetahui apa saja motif tersebut bisa baca ulasan berikut.

Motif Batik

Motif yang ini sangat cocok sekali digunakan oleh warga Indonesia karena motif batik ini sama persis dengan motif batik yang ada di baju. Untuk Anda yang suka sekali dengan budaya Indonesia bisa aplikasikan cat motif batik ini di setiap tembok yang ada di ruangan. Kalau sudah memakai motif ini dari kejauhan tembok akan memiliki motif bunga dan kalau dilihat dari dekat motifnya akan berbeda.

Motif Grunge Bricks

Motif ini juga sangat digemari masyarakat Indonesia karena motif ini bentuknya motif Batak yang menghadap ke bawah. Kalau umumnya batu bata yang digunakan sebagai bahan pembuatan dinding bentuknya datar bisa menghadap ke bawah kalau memakai motif cat tembok 3D keren yang ini. Kalau ingin mengaplikasikan motif ini harus gunakan selotip agar hasil yang didapatkan bagus.

Baca juga: Apa Saja Campuran Cat Tembok yang Bisa Ditiru?

Motif Sisik Ikan

Motif sisik ikan juga menjadi salah satu motif favorit karena tembok yang sudah memakai motif ini akan terlihat lebih unik karena di permukaan tembok bisa terlihat sisik ikan. Dalam mengaplikasikan cat ini harus memakai cetakan persegi panjang dan juga cat semprot. Butuh keahlian khusus untuk bisa menciptakan motif ini jadi tidak sembarang orang bisa menggunakan cat ini.

Motif Bubble

Motif ini sangat populer di kalangan keluarga Indonesia karena banyak sekali anak-anak yang menyukai motif Bubble atau gelembung. Motif ini terlihat sulit untuk dibuat tapi aslinya tidak sesulit dan serumit yang seperti dibayangkan. Untuk menggunakan cat tembok 3D keren 2 warna harus aplikasikan berwarna biru langit terlebih dahulu dan melakukan teknik stensil.

Tips Memilih Cat Tembok 3D Keren

Memilih cat tembok menjadi salah satu hal yang paling penting untuk dilakukan karena pemilihan cat tersebut nantinya bisa mempengaruhi tampilan tembok di rumah. Agar nantinya tidak salah memilih cat tembok 3D keren ada beberapa hal yang perlu diperhatikan dan salah satunya adalah memilih merk cat tembok.

Agar nantinya hasil yang didapatkan itu memuaskan maka jangan membeli cat tembok dari merk yang tidak terkenal karena kualitas cat tembok tersebut tidak terlalu bagus dan chat sering sekali luntur. Lebih baik beli cat tembok dari merk terkenal yang sudah terbukti kualitasnya.

Kalau Anda masih belum terlalu memahami cat keren yang cocok untuk digunakan di rumah sebaiknya cari jasa pengecatan berpengalaman di situs Suwun.co.id. Selain itu bisa juga pakai aplikasi Suwun untuk memperoleh informasi seputar jasa arsitek. Aplikasi tersebut dapat diperoleh secara gratis di Play Store dan juga App Store.

Artikel yang Direkomendasikan