Karakteristik arsitektur modern adalah salah satu desain yang digemari. Yuk, simak cara bangun jenis arsitektur ini di sini!
Hampir semua orang mungkin sudah pernah mendengar istilah arsitektur modern. Namun, istilah arsitektur modern sendiri nggak selalu berarti arsitektur yang ada kini pada masa modern. Faktanya, era arsitektur modern justru berkembang beberapa dekade lalu. Seperti apa sebenarnya arsitektur modern ini, dan bagaimana gaya arsitektur modern awalnya berkembang? Simak ulasan mengenai arsitektur modern berikut!
1. Apa itu Arsitektur Modern?
Arsitektur modern adalah gaya atau konsep bangunan yang mengutamakan bentuk bangunan dibandingkan ornamen hias. Dengan kata lain, estetika desain modern adalah upgrade dari bangunan penuh dekorasi di masa lalu seperti desain gothic dan Victorian.
Sebaliknya, desain modern memilih tema arsitektur dengan material tertentu, demi menjamin kesederhanaan dan fungsionalitas sebuah bangunan. Era desain modern datang bersamaan saat sumber daya manusia digantikan dengan mesin industrial.
Dengan banyaknya pekerja yang bekerja di rumah, para arsitek lebih memfokuskan desain bangunan yang mengutamakan kenyamanan penghuni. Elemen yang membangun kenyamanan rumah mereka ciptakan tanpa menghapus nilai keindahan arsitektur modern.
Arsitektur ini tidak sentimental seperti gaya neo-klasik, tetapi inovatif, minimal, dan eksperimental. Desain arsitektur modern terbagi menjadi beberapa jenis. Jenis desain modern yang paling bagus menurut para desainer adalah kontemporer, ekspresionisme, constructivist, dan mid-century modern.
2. Ciri Khas Arsitektur Modern
Meskipun banyak bangunan yang berkembang sekarang terlihat seperti layaknya gaya arsitektur modern, namun kebanyakan gaya arsitektur kini merupakan perkembangan dari gaya arsitektur modern yang ada dan lebih sering disebut sebagai arsitektur kontemporer. Lalu, seperti apa sebenarnya karakteristik dari arsitektur modern?
A. Sedikit Ornamen dan Dekorasi
Berbeda dari bangunan tradisional yang menggunakan banyak ornamen, motif dan dekorasi, justru arsitektur modern menggunakan sedikit ornamen saja. Arsitektur ini menganggap bahwa ornamen bukan bagian yang penting dalam desain modernis.
B. Elemen garis yang simetris dan bersih
Hampir semua bangunan-bangunan ikonik bergaya arsitektur modern memiliki elemen garis yang sangat kuat. Baik itu elemen garis horizontal pada denah, hingga garis-garis vertikal dan diagonal pada gubahan masa dan fasad bangunan. Termasuk pada fasad rumah atau fasad bangunan. Garis-garis bergelombang, lengkung atau garis-garis asimetrik akan sangat jarang kamu temukan pada bangunan-bangunan bergaya arsitektur modern.
C. Mengganti Dinding Luar dengan Jendela Besar
Dalam desain modern, kamu akan sering menemukan pemakaian jendela besar atau instalasi kaca transparan sebagai pengganti dinding yang memudahkan cahaya natural masuk ke dalam rumah.
d. Memiliki Ruang Terbuka
Dalam rancangan arsitektur modern selalu ada ruang terbuka dalam bangunan tersebut. Tujuannya agar rumah tetap bisa merasakan suasana yang nyaman, tenang, dan alami. Selain itu juga ruang terbuka dapat memberikan sirkulasi udara yang baik di dalam.
E. Kejujuran dalam penggunaan material
Beberapa jenis material bahan bangunan yang kerap digunakan pada bangunan-bangunan bergaya arsitektur modern adalah besi, beton, kaca, dan juga kayu. Keberadaan material ini akan mudah terasa dan terlihat pada bangunan baik dalam interior rumah ataupun wajah bangunan tanpa ditutupi atau dimanipulasi penggunaan material yang artifisial.
F. Desain Asimetris
Ada yang berbeda dari model bangunan modernis. Tidak memiliki model aturan tertentu, justru bangunan ini memiliki bentuk asimetris yang menjadi ciri khas dari arsitektur modern. Dikarenakan yang terpenting bukan desain bangunannya namun fungsi dari bangunan itu sendiri.
G. Berhubungan Baik dengan Alam
Rumah modern harus tetap terlihat asri. Menambahkan beberapa tanaman di dalam rumah atau memasang jendela besar adalah salah beberapa karakteristik utama desain modern yang perlu diingat.
H. Memaksimalkan Fungsi Ruangan
Fungsional sangat menjadi pertimbangan utama saat membangun arsitektur ini. Tidak heran jika semua ruangan memiliki fungsi-fungsinya sendiri.
Nah, itulah informasi lengkap mengenai pengertian dan karakteristik arsitektur modern yang sudah banyak digunakan oleh sebagian orang. Anda pun bisa membangun sendiri atau mencari rumah yang sudah memiliki desain modern. Semoga penjelasannya cukup menginformasi ya !
Booking jasa Arsitek untuk Desain Rumah, Kantor, Bangunan melalui Suwun