Air AC tidak Keluar dari Selang, Apa Penyebabnya?

air-ac-tidak-keluar

Seperti perangkat elektronik pada umumnya, AC juga dapat mengalami kerusakan. Salah satu kerusakannya adalah air AC tidak keluar dari selang sebagaimana seharusnya. Saat unit AC dinyalakan atau bekerja, seharusnya ada tetesan air yang keluar melalui selang pembuangan.

Apabila AC Anda ternyata tidak meneteskan air, berarti ada kerusakan yang perlu segera diperiksa. Ada beberapa hal yang dapat menyebabkan kerusakan AC tersebut, seperti beberapa faktor berikut.

Faktor yang Menyebabkan Air AC tidak Keluar dari Selang Pembuangan

1. Kotoran menyumbat saluran pembuangan

Salah satu penyebab air AC tidak keluar dari selang adalah saluran pembuangan yang tersumbat oleh kotoran. Seiring penggunaannya, kotoran seperti debu dapat menumpuk pada saluran pembuangan air AC. Hal tersebut menyebabkan jalan keluarnya air AC menjadi tertutup.

Cairan yang seharusnya keluar melalui saluran pembuangan dalam bentuk seperti air, berubah menjadi seperti cairan lendir karena bercampur kotoran. Lama kelamaan dapat menyumbat selang yang seharusnya menjadi saluran pembuangan air AC.

2. Air AC tidak keluar dari selang yang terjepit

Tidak hanya disebabkan karena evaporator yang kotor saja. Air AC tidak menetes keluar juga bisa disebabkan karena selang pembuangan yang terjepit. Kondisi ini biasanya dapat terjadi karena instalasi unit AC yang kurang tepat.

Apabila saat instalasi AC ada bagian lain yang menjepit saluran pembuangan, maka hal tersebut dapat menghalangi tetes air. Biasanya selang pembuangan dapat terjepit karena pemasangan karetnya yang terlalu kencang.

3. Sambungan antar selang pembuangan AC yang terlepas

Kerusakan AC memang dapat terjadi kapan saja dengan berbagai faktor penyebab. Pada kerusakan AC yang airnya tidak menetes keluar, dapat terjadi karena ada permasalahan pada sambungan antara selang pembuangan.

Kemungkinan adalah sambungan pada selang pembuangan AC ada yang terlepas. Kondisi ini menyebabkan air yang seharusnya menetes keluar tidak bisa melewati selang pembuangan tersebut.

Selang pembuangan AC harus terhubung pada unit AC agar proses pembuangan air AC lancar. Apabila sambungan pembuangan tersebut sampai terlepas, air AC tidak menetes keluar tetapi bocor dalam unit AC.

Tips cegah AC bocor yang bisa Anda lakukan yaitu dengan rajin servis AC. Cara ini bisa mencegah kebocoran atau air AC merembes melalui celah lain yang dapat menyebabkan kerusakan lain.

Baca Juga: Penyebab AC Mengeluarkan Es dan Cara Mengatasinya

4. Tingkat kemiringan selang pembuangan tidak tepat

Sesuai hukum fisika, bahwa air mengalir dari tempat yang tinggi ke tempat yang rendah. Air dapat keluar jika dipasang dengan sudut kemiringan yang tepat sehingga air dapat mengalir keluar dengan sendirinya.

Instalasi AC memang harus dilakukan oleh tukang yang sudah ahli dan paham dengan masalah AC. Apabila sudut kemiringan pada pemasangan selang pembuangannya kurang tepat, dapat menyebabkan air tidak bisa mengalir dan menetes keluar melalui saluran pembuangan.

Itulah beberapa faktor yang dapat menyebabkan masalah air AC tidak keluar dari selang seperti seharusnya. Tentunya masalah seperti ini harus segera diperbaiki agar AC dapat berfungsi optimal dan mencegah kerusakan pada komponen lain.

Cara Mengatasi Air AC Tidak Keluar dari Selang dengan Mudah

AC di rumah rusak? Anda bisa mencari jasa servis AC melalui Suwun.co.id dengan masukan jenis layanan atau jasa yang Anda butuhkan. Nanti akan ditampilkan beberapa pilihan jasa yang relevan dengan pencarian yang sudah Anda masukan.

Anda juga dapat menikmati fitur pencarian layanan jasa dari Suwun melalui aplikasi yang dapat didownload dengan mudah. Download aplikasi Suwun di Play Store atau App Store untuk menikmati fitur lebih lengkap.

Artikel yang Direkomendasikan