Katering untuk Perusahaan yang Berkualitas

Jam istirahat siang dapat digunakan oleh karyawan perusahan untuk makan siang. Menu makan siang yang disediakan biasanya dari jasa katering untuk perusahaan yang memang sudah menjadi mitra perusahaan. Jasa catering ini memang kini banyak dipilih karena berbagai keuntungan yang ditawarkan, seperti beberapa keuntungan berikut.

Keuntungan Menggunakan Jasa Katering untuk Perusahaan

1. Menyediakan menu sesuai spesifikasi yang dibutuhkan

Umumnya, jasa katering perusahaan dibutuhkan untuk menyediakan menu dalam jumlah besar sesuai kebutuhan karyawan perusahaan. Jasa catering biasanya dipakai oleh perusahaan seperti pabrik, kantor umum, kantor pemerintah, dan proyek-proyek besar dengan jumlah karyawan yang banyak.

Keuntungan menggunakan jasa catering adalah Anda bisa menentukan sendiri spesifikasi menu makanan yang dibutuhkan. Mulai dari pemilihan menu, jumlah, kualitas, dan rincian lainnya yang bisa diatur sesuai kesepakatan.

Pada dasarnya, pihak catering akan membantu menyiapkan menu makanan yang enak untuk dinikmati sekaligus memberikan kecukupan gizi. Tentu dengan kesepakatan dan kebutuhan dari perusahaan.

2. Katering untuk perusahaan dapat mendorong produktivitas kerja

Kenapa menggunakan jasa catering makan siang untuk perusahaan? Ini lebih praktis dan mudah bagi perusahaan dalam upaya memenuhi kebutuhan karyawan sehingga lebih bersemangat dalam bekerja untuk mencapai target perusahaan.

Jasa catering biasanya akan membantu menyusun menu makanan dengan pertimbangan kebutuhan asupan harian tubuh bagi orang dewasa. Berikut contoh kebutuhan asupan harian yang menjadi pertimbangan jasa catering dalam menyediakan makanan.

  • Pria dewasa dengan pekerjaan ringan membutuhkan 2.800 kilokalori
  • Pria dewasa dengan pekerjaan sedang membutuhkan 3.300 kilokalori
  • Pria dewasa dengan pekerjaan berat membutuhkan 3.800 kilokalori

Perencanaan menu dan penyajian biasanya dilakukan secara periodik, seperti setiap minggu, bulan, atau beberapa bulan. Jasa katering dapat memberikan pilihan menu untuk mendapatkan persetujuan dari perusahaan.

Nanti perusahaan bisa memasukan spesifikasi menu makanan dan jumlah porsi yang dibutuhkan dalam order. Apabila ada revisi terkait jumlah order makanan, perusahaan bisa mengajukan perubahan. Maksimal sehari sebelumnya agar jasa catering dapat menyajikan menu sesuai yang dibutuhkan perusahaan tersebut.

Baca juga: Jasa Catering Masakan Rumahan

3. Menyediakan menu yang tidak membosankan

Perusahaan juga tidak perlu repot untuk merancang menu harian untuk karyawan. Jasa catering yang akan membantu menyusun menu harian agar tidak membosankan dengan variasi menu yang berbeda-beda setiap harinya.

Cara memilih catering untuk makan siang perusahaan sebaiknya sudah berpengalaman dan profesional. Artinya, mereka mampu menyajikan variasi menu makan siang yang enak dan tidak membosankan tetapi tetap memenuhi kecukupan gizi yang dibutuhkan.

Standar makanan yang biasa dipakai untuk memenuhi kecukupan gizi bagi pekerja di rentang usia 20-50 tahun terdiri dari beberapa kebutuhan berikut.

  • Protein 10-15% sekitar 90-160 gram
  • Lemak 20-25% sekitar 80-100 gram
  • Karbohidrat 60-75% sekitar 526-639 gram
  • Sayuran 150 gram
  • Buah 100 gram

Standar porsi penyajian makanan di jasa catering bisa Anda sesuaikan dengan kebutuhan, peraturan makan, standar nutrisi, dan tentunya budget perusahaan. Jasa catering akan memberikan rekomendasi penyajian menu makan setiap harinya untuk mendapatkan kesepakatan dari perusahaan sebelum menyajikannya di kantin karyawan.

Apakah Anda sedang mencari catering untuk konsumsi karyawan di perusahaan? Kunjungi saja laman Suwun.co.id dan silahkan cari layanan jasa catering harian atau jasa lainnya yang dibutuhkan di kolom pencarian. Anda juga bisa download aplikasi Suwun di Play Store atau App Store untuk menikmati fitur yang lebih lengkap.Bagaimana, menguntungkan bukan menggunakan jasa katering untuk perusahaan? Selain lebih praktis, jasa catering juga akan membantu menyiapkan menu makanan bernutrisi untuk kebutuhan karyawan.

Recommended Articles