Apa itu Virtual Phone Number? Dan 4 Fungsi Bisnisnya

virtual phone

Virtual Phone Number adalah nomor telepon yang tidak terkait dengan perangkat atau kartu telepon konvensional, melainkan menggunakan cloud dan Voice over Internet Protocol (VoIP). Apa itu Virtual Phone Number? dan 4 fungsi bisnisnya, simak penjelasannya di bawah ini.

Nomor telepon virtual memungkinkan Anda untuk memiliki nomor telepon dengan kode negara atau area yang berbeda dari lokasi fisik Anda.

Fitur ini sangat bermanfaat dalam memfasilitasi komunikasi dengan rekan kerja dan pelanggan di negara atau daerah yang berbeda. Nomor virtual ini juga dapat dipakai dalam banyak keperluan seperti halnya nomor telepon pada umumnya.

Apa itu Virtual Phone Number? Dan 4 Fungsi Bisnisnya

Berikut ini terdapat empat alasan mengapa sebuah bisnis atau perusahaan lebih memilih untuk memakai nomor telepon virtual.

1. Menaikkan Kredibilitas

Sebagai ilustrasi, apabila Anda membuat bisnis di Indonesia dengan target konsumen di Amerika Serikat (AS), tanpa harus membuka cabang di sana, Anda dapat menggunakan nomor telepon virtual berkode area AS untuk meningkatkan kepercayaan pada calon pelanggan Anda.

2. Integrasi CRM

Anda juga dapat melakukan integrasi pada nomor telepon virtual ke dalam sistem Customer Relationship Management (CRM) sehingga bisa menyederhanakan pengelolaan informasi serta komunikasi dari kegiatan bisnis Anda.

Anda juga dapat menganalisa riwayat panggilan melalui fitur yang disediakan oleh penyedia nomor telepon virtual.

Baca Juga: Jasa Panggilan Service Mobil yang Bisa Dipanggil dengan Mudah

3. Efisiensi dan Produktivitas

Selama terhubung dengan internet, Anda dapat bertukar pesan atau menerima dan melakukan panggilan kapan saja dan di mana saja.

4. Efisiensi dan Fleksibilitas

Dengan nomor telepon virtual artinya Anda tidak perlu menyewa atau membeli sejumlah perangkat, seperti kabel, telepon fisik, dan sistem PBX yang rumit. Selain itu, Anda memiliki kemampuan untuk mengelola fitur-fitur tersebut melalui situs web atau aplikasi, seperti pesan suara, Interactive Voice Response (IVR), dan lain sebagainya.

Apa itu Virtual Phone Number? Dan 4 Fungsi Bisnisnya

Itulah penjelasan mengenai apa itu Virtual Phone Number? dan 4 fungsi bisnisnya yang bisa menjadi solusi bagi perusahaan atau bisnis Anda yang ingin mulai memperluas lagi jangkauan pasar, menghemat biaya operasional, dan meningkatkan performa karyawan.

Butuh jasa pembuatan Virtual Phone Number? Dapatkan mitra jasa terpercaya di Suwun.co.id atau juga bisa pesan melalui WhatsApp. Suwun adalah aplikasi penyedia jasa JABODETABEK yang memiliki ribuan ahli jasa profesional untuk kebutuhan Anda. Beragam jasa, seperti jasa pertukangan, jasa wedding organizer, jasa guru les, pelatih olahraga, PRT, jasa pindahan, jasa perbaikan AC dan kulkas semudah klik aplikasi Suwun, dan kunjungi juga media sosial di @suwun.aja & @suwun_mitra. Anda juga bisa mendapatkan informasi seputar tips dan trik di Blog, lho!

Artikel yang Direkomendasikan