Penyebab AC Bunyi Bergetar

ac-bunyi-bergetar

Ketika AC baru dinyalakan biasanya mengeluarkan semacam bunyi namun tidak terlalu mengganggu karena ada peredam. Jika AC bunyi bergetar atau mengeluarkan suara aneh yang cukup mengganggu, berarti ada masalah dan AC perlu diperbaiki. Dari bunyi AC yang aneh berikut, Anda bisa mengetahui apa penyebabnya dan bagaimana cara mengatasinya.

Penyebab AC Bunyi Bergetar dan Cara Mengatasinya

1. AC bunyi “bip” berulang

Jika AC mengeluarkan bunyi “bip” berulang-ulang, mungkin ada kerusakan sensor pada unit AC. Sistem elektronik yang rusak atau tidak berfungsi sempurna biasanya dijumpai pada AC yang sudah lama digunakan.

Kelemahan sistem sensor ini juga bisa disebabkan karena bagian sensor yang terkenal air sirkulasi dari AC. Jika ingin memastikan kenapa AC bunyi, Anda bisa memanggil teknisi untuk mengecek dan memperbaikinya. Apabila dibiarkan terlalu lama, kerusakan AC bisa bertambah parah dan bahkan mati. 

2. AC bunyi bergetar

Apabila masuk ke ruangan berpendingin dan terdengar bunyi bergetar dari AC, mungkin pendingin udara tersebut mengalami kerusakan. Penyebab AC bunyi berisik bisa karena ada baut yang longgar. Kondisi seperti ini paling sering ditemui pada AC yang sudah digunakan lama.

Selain masalah pada batu, mungkin juga karena penutup filter yang longgar sehingga menimbulkan suara bergetar. Cara memperbaikinya bisa dengan mengganjal cover tersebut agar kencang. Ganjal dengan sobekan kardus atau kain.

3. AC bunyi berdecit

AC mengeluarkan bunyi berdecit seperti suara jangkrik menandakan ada masalah pada bantalan motor kipas dan logam. Jika bunyi ini hanya terdengar saat AC dinyalakan, AC Anda harus segera dibawa ke tempat service.

Perbaikan AC yang mengeluarkan suara aneh ini mungkin ada pada bagian motor kipas. Bagian ini bisa mengalami aus atau bantalannya rusak yang menyebabkan benturan saat motor bekerja.

Baca Juga: Jasa Service AC Pekanbaru Terbaik

4. AC bunyi benturan logam

Masalah AC mengeluarkan suara seperti benturan logam disebabkan karena ada kerusakan pegas pada pompa refrigerant. Kerusakan ini ditandai dengan suara benturan yang terdengar saat AC dimatikan. Pompa otomatis yang tidak tersangga pegas dapat menimbulkan suara berisik.

Selain kerusakan pegas, AC yang mengeluarkan bunyi aneh ini juga bisa disebabkan karena ada kipas kompresor yang longgar, terlepas, atau patah. Tanda ada kerusakan kipas adalah AC bunyi tek tek ketika dinyalakan. Bunyi tersebut disebabkan karena bagian kipas yang berbenturan dengan dinding AC.

5. AC berdengung

Suara berisik AC yang berdengung disebabkan karena motor kipas kondensor yang rusak. Ciri khasnya adalah bunyi berisik tetap terdengar selama AC terhubung ke listrik, sekalipun dalam kondisi tidak dinyalakan.

Kerusakan termostat ini menyebabkan AC tidak dapat bekerja dan hanya mengeluarkan bunyi dengungan. Selain karena motor kipas kondensor rusak, AC yang mengeluarkan bunyi kencang ini juga bisa disebabkan karena masalah pada kabel seperti kabel longgar, putus, atau lainnya.

Itulah beberapa macam bunyi AC yang menandakan adanya masalah atau kerusakan komponen. Segera hubungi jasa service untuk memastikan dan segera memperbaiki AC bunyi bergetar agar kembali normal. Jangan tunggu hingga kerusakannya lebih parah yang tentu akan membutuhkan biaya perbaikan yang lebih mahal atau bahkan Anda harus mengganti dengan unit yang baru.

Apakah Anda tidak memiliki kenalan teknisi AC? Cari saja jasa service AC di Suwun.co.id untuk datang ke rumah dan membereskan permasalahan AC Anda yang berisik. Anda juga bisa download aplikasi Suwun di Play Store dan App Store sehingga lebih mudah untuk mencari layanan jasa terbaik sesuai kebutuhan.

Recommended Articles