Rincian Biaya Renovasi Rumah Subsidi Bagian Depan

biaya-renovasi-rumah

Setiap orang pasti memiliki rumah impian yang selalu diidam-idamkan. Tidak selalu mewah, namun rumah yang nyaman walaupun mungil juga hal yang tidak ternilai harganya.

Bagi Anda yang saat ini tinggal di rumah subsidi, Anda mungkin sudah tahu bahwa sebelum ditempati terdapat beberapa hal yang harus direnovasi dan dibenahi agar lebih nyaman atau sesuai dengan konsep yang Anda inginkan.

Tahukah Anda berapa rincian biaya renovasi rumah subsidi? Setiap orang yang renovasi rumah subsidi mungkin berbeda satu sama lain. Nah namun pada artikel ini akan dibahas kisaran biaya renovasi rumah subsidi type 30/60 yang bisa menjadi bahan pertimbangan jika Anda akan melakukan renovasi.

Berapa Rincian Biaya Renovasi Rumah Subsidi?

Rumah ini dianggap mungil karena hanya berukuran 30 sampai 36 m2 saja luas bangunannya dimana ukuran tersebut dinilai cukup kecil.

Rincian Biaya Renovasi Rumah Subsidi Bagian Depan

Salah satu alasan mengapa rumah bersubsidi perlu direnovasi adalah memiliki septik tank nya yang hanya berukuran sedalam 50 cm dengan lebar 50 x 50 cm saja sehingga salah satu bagian depan yang perlu diperbaiki adalah septik tanknya. Biaya untuk membuat septik tank baru dengan ukuran 1,5 x 1,5 x 1,5 m yaitu 2 juta rupiah.

Komponen selanjutnya yang harus direnovasi adalah memasang keramik. Biasanya rumah bersubsidi juga masih beralaskan semen saja jadi belum berkeramik. Nah biaya untuk memasang keramik itu sendiri berkisar 4 juta rupiah untuk ruangan dengan ukuran 6 x 3 m.

Kemudian bagi Anda yang ingin memiliki pagar ataupun tralis di bagian eksterior rumah Anda selain untuk keindahan juga bisa sebagai pengaman dan perlindungan rumah Anda biasanya biayanya berkisar antara 2 sampai 5 juta.

Baca Juga: Cara Memanggil Jasa Renovasi Rumah Malang

Bagian belakang

Tahukah Anda apa alasan selanjutnya Anda harus merenovasi rumah bersubsidi? Alasannya karena biasanya rumah ini hanya memiliki 1 kamar tidur dengan 1 kamar mandi saja.

Sebaiknya sebuah rumah yang baik itu memiliki kamar tidur lebih dari satu, kemudian biasanya juga belum terdapat teras dapur. Bangunannya masih berupa satu ruangan saja tidak ada batas untuk ruangan lainnya.

Bagi Anda ibu rumah tangga, memiliki dapur yang nyaman dan indah merupakan sebuah impian karena sebagian besar kegiatan yang dilakukan berada di ruangan tersebut. Nah biaya untuk membuat dapur yang berukuran 2 x 6 m itu sendiri sekitar 10 juta.

Selanjutnya karena kamar mandinya juga biasanya menyatu dengan ruang tengah, jika Anda tidak nyaman akan hal tersebut maka Anda bisa memindahkan ke area belakang dengan memakan biaya sebanyak 2 juta rupiah.

Jika ditotal semuanya termasuk dengan membuat sumur bor yang tidak disebutkan sebesar 35 juta rupiah. Itulah rincian biaya renovasi rumah subsidi yang bisa Anda perhitungkan. Jika Anda ingin memiliki rumah dengan 2 lantai maka biaya renovasi rumah subsidi menjadi 2 lantai lebih banyak lagi karena Anda memerlukan material untuk membangun tangga serta bangunan di atasnya.

Nah bagi Anda yang akan melakukan renovasi rumah subsidi, Anda bisa langsung menghubungi jasa layanan renovasi dari Suwun.co.id.

Situs ini menyediakan berbagai jasa mulai untuk skala kecil hingga besar. Anda bisa mengunjungi situs Suwun.co.id atau download aplikasi Suwun yang dapat didownload dengan mudah di Playstore.

Untuk mengetahui informasi lebih lanjut mengenai biaya maupun proyek-proyek yang sudah pernah dilaksanakan dengan menggunakan jasa layanan dari Suwun, kunjungi situsnya atau download aplikasinya.

Agar lebih mudah menghubungi jasa renovasi yang Anda inginkan, Anda bisa langsung hubungi melalui WhatsApp disini!

Recommended Articles