Memilih warna cat jendela yang bagus memang tidak bisa dilakukan dengan asal dan sembarangan. Pasalnya, meski hanya terlihat sebagai detail kecil namun untuk pewarnaan kusen dan jendela cukup berpengaruh pada penampilan rumah secara keseluruhan. Sehingga penting untuk memperhatikan kesesuaian warna ketika Anda ingin memadukan warna cat jendela dengan warna cat dinding rumah.
Memilih Warna Cat Jendela yang Bagus dan Kombinasi yang Pas
Biasanya untuk rekomendasi warna cat jendela yang bagus dengan cat dinding rumah dikombinasikan dengan beberapa warna yang berbeda namun terlihat menawan saat berpadu. Berikut referensi cat jendela yang bisa Anda gunakan untuk memberikan kesan gaya elegan dan mewah.
- Kombinasi warna coklat dan putih
Perpaduan kedua warna ini biasanya digunakan dengan bagian kusen jendela diberi warna cat putih lalu pada bagian jendela dicat dengan warna coklat. Perpaduan warna yang netral tersebut biasanya digunakan pada rumah berkonsep minimalis yang akan memberikan kesan elegan.
Warna coklat merupakan warna yang khas dan alami menyerupai warna kayu sehingga penggunaannya bisa memberikan kesan nyaman serta hangat. Warna coklat yang dipadukan dengan warna putih juga bisa menampilkan rumah terlihat lebih bersih.
- Kombinasi warna hijau dan putih
Penggunaan warna hijau yang dikombinasikan dengan warna putih juga jamak dilakukan oleh rumah dengan konsep minimalis. Meski banyak yang menganggap warna ini lebih tepat untuk rumah berkonsep klasik, namun untuk rumah minimalis juga bisa memberikan kesan elegan dan estetik.
Ada banyak inspirasi warna cat jendela yang bagus dengan warna hijau yang bisa Anda pilih seperti warna hijau emerald, hijau tosca hingga hijau daun pun tetap menawan untuk digunakan menjadi cat jendela rumah.
Warna hijau identik dengan kesan alami yang menyegarkan sehingga tepat untuk dipadu padankan dengan warna putih. Terutama jika Anda tinggal di area yang minim pepohonan atau lahan hijau, maka pemilihan warna cat ini bisa menjadi sisi penyejuk di lingkungan Anda.
Baca juga: Ide Warna Cat Pintu Rumah Terbaru yang Menarik
- Kombinasi warna hitam dan putih
Kerap disebut dengan warna monokrom, warna hitam memang sangat pas jika dikombinasikan dengan warna putih. Termasuk jenis kombinasi warna jendela yang bagus, aman dan netral khususnya untuk diterapkan di rumah dengan konsep minimalis.
Biasanya warna hitam akan dipilih menjadi warna kusen jendela dan warna putih diterapkan pada bagian daun jendela. Pembagian warna cat tersebut akan membantu memberikan kesan tegas pada bagian bingkai jendela sehingga tampilan rumah terlihat berkesan minimalis sederhana yang elegan.
Tips Memilih Warna Cat Jendela yang Bagus Untuk Rumah Minimalis
Beberapa cat jendela yang bagus untuk rumah minimalis yang disebutkan di atas dipercaya bisa membuat tampilan rumah terlihat jauh lebih indah dan menawan.
Nah agar supaya hasilnya lebih memuaskan sebaiknya perhatikan tips untuk memilih warna cat yang bagus sekaligus sesuai. Diantaranya adalah dengan menyesuaikannya dengan warna cat dinding rumah sehingga kesesuaian warna bisa menyatu padu secara keseluruhan.
Selain itu, Anda juga harus mempertimbangkan kesesuaian warna jendela dengan jenis desain eksterior rumah Anda untuk mendapatkan kesan tampilan rumah sesuai harapan. Usahakan untuk tak terlalu banyak menggunakan permainan coloring sehingga justru membuyarkan konsep minimalis yang seharusnya menjadi fokus utama dalam pemilihan warna yang bagus.
Demikian beberapa referensi warna jendela untuk Anda gunakan di hunian kesayangan. Jika Anda sedang membutuhkan layanan jasa tukang untuk membantu proses pengecatan bagian rumah, langsung saja kunjungi laman situs Suwun.co.id untuk mendapatkan informasi jasa tukang yang dibutuhkan.
Anda juga bisa langsung download aplikasi Suwun di App Store maupun Play Store dengan mudah!