Model Kanopi Minimalis Tapi Menarik

Desain rumah model masa kini kebanyakan memiliki kanopi di dalamnya. Keberadaan kanopi dinilai memperindah rumah dari segi tampilan. Kanopi sendiri merupakan sebuah atap yang biasanya terletak di bagian depan atau sisi depan sebuah rumah.

Selain dari sisi tampilan, kanopi sendiri berfungsi menghindari area depan rumah dari sengatan matahari dan juga air di waktu hujan. Dengan fungsi yang sedemikian rupa, tak heran Anda serta banyak orang memilih menggunakan kanopi minimalis untuk melindungi halaman depan rumah.

5 Model Kanopi Minimalis Tapi Menarik

Selain memiliki fungsi yang lumayan penting, harga dari kanopi baja ringan minimalis modern juga terhitung murah dan terjangkau. Kanopi juga terhitung awet, tahan lama dan juga anti bocor. Dilihat dari bahan materialnya, ada beberapa model kanopi minimalis yang bisa Anda pilih.

1. Kanopi Minimalis Bahan Fiber

Untuk bahan yang pertama adalah bahan fiber. Dari segi ketahanan, bahan fiber mampu bertahan dari segala jenis cuaca dan juga tahan lama. Bahan fiber ini sendiri sejatinya terdiri dari berbagai bahan kimia dan merupakan material serat sintetis.

Jika dilihat dari sisi Kesehatan, meskipun memakai bermacam bahan kimia, bahan fiber ini terhitung sangat aman digunakan. Sehingga Anda tidak perlu khawatir akan Kesehatan keluarga Anda jika menggunakan bahan fiber ini.

2. Kanopi Minimalis Bahan Onduline

Kanopi minimalis modern terbaru yang lainnya menggunakan bahan onduline. Jenis dengan bahan yang satu ini bisa jadi salah satu rekomendasi pilihan Anda. Dengan kualitas yang bagus, bahan ondluine juga memiliki ketahanan yang luar biasa.

Yang menarik dari bahan onduline adalah kemampuannya dalam menyerap suara bising di waktu hujan mengguyur sangat deras. Di samping itu, bahan yang satu ini juga kuat dalam menahan angin hingga kecepatan lebih dari 190 km/jam.

3. Kanopi Minimalis Bahan Alderon

Selanjutnya adalah kanopi berbahan alderon. Untuk model kanopi minimalis dengan bahan alderon ini terkenal bandel akan ketahanannya terhadap hujan yang deras atau anti bocor. Kanopi jenis ini cocok bagi Anda yang tinggal di daerah dengan curah hujan cukup tinggi.

Selain anti bocor, jenis yang satu ini sama dengan jenis onduline yang mampu meredam suara bising di kala hujan. Pada saat terik matahari menyengat pun, kanopi alderon mampu menahan panasnya berkat rongga udara twinwall.

4. Kanopi Minimalis Bahan Kaca

Jika Anda ingin menonjolkan kesan modern, Anda dapat memilih jenis kanopi berbahan kaca ini. Anda dapat memunculkan konsep ruang terbuka jika Anda memakai kanopi baja ringan minimalis dipadukan dengan kaca bening.

Untuk lebih menampakkan aksen modern, Anda dapat menggunakan kerangka besi dengan menggunakan warna hitam. Selain menambah elegan dari sisi modern, model ini pasti cocok untuk Anda yang menyukai model kanopi bergaya industrial.

Baca juga: Perhitungan Harga Borongan Kanopi Per Meter Lengkap

5. Kanopi Minimalis Bahan Spandek

Model kanopi rumah minimalis yang terakhir adalah dengan bahan spandek. Dengan menggunakan material aluminium dan seng, jenis yang satu ini kerap dijumpai pada tipe-tipe rumah masa kini.

Untuk pemasangan kanopi ini, berkat bobotnya yang ringan, maka 1 orang saja sudah mampu untuk memasangnya. Di samping itu, ketahanan dari bahan spandek ini diklaim mampu mencapai 10 hingga 15 tahun.

Cara Mudah mencari Kanopi Minimalis Terkini

Saat ini, Anda tak perlu risau lagi jika kebingungan mengenai desain model kanopi minimalis untuk rumah Anda. Kini Anda dapat menggunakan jasa desain arsitektur maupun jasa pembuatan kanopi dengan mudah. Cukup kunjungi situs Suwun.co.id, Anda bisa mendapatkan berbagai jasa sesuai kebutuhan Anda.

Tak hanya melalui situs saja, Anda juga bisa langsung mendownload aplikasi Suwun yang bisa dengan mudah Anda temukan di App Store maupun Play Store yang terdapat di ponsel Anda masing-masing.

Recommended Articles