Cara Screenshot di Laptop Asus dengan Berbagai Metode Mudah

cara-screenshot-di-laptop-asus

Tahukah Anda, ternyata laptop juga bisa mengambil screenshot layaknya handphone loh. Laptop dengan basis sistem Windows bisa mengabadikan hal-hal yang sedang ditampilkan pada layar dalam bentuk gambar. Sangat menarik bukan?

Bagi Anda yang menggunakan laptop Asus, tahukah Anda bagaimana cara screenshot di laptop Asus? Jika Anda masih bingung ikut tahapan di bawah ini.

Simak Cara Screenshot di Laptop Asus

Bagaimana cara screenshot di laptop Asus? Beberapa dari Anda mungkin masih bertanya-tanya. Fitur screenshot yang satu ini merupakan kemampuan bawaan pada Windows yang umum dimiliki berbagai laptop yang menjalankannya.

1. Screenshot seluruh layar

Cara pertama yang bisa Anda lakukan yaitu buka tampilan layar yang ingin Anda screenshot. Setelah itu Anda bisa menekan tombol start Windows bersamaan dengan print screen yang ada pada keyboard. Setelah itu jika layar berkedip artinya screenshot telah berhasil dilakukan.

2. Cara screenshot di laptop Asus hanya program tertentu

Cara selanjutnya jika Anda ingin screenshot jendela tertentu saja maka Anda tidak perlu melakukan screen shot seluruh tampilan layar. Caranya Anda bisa menekan tombol Alt bersama dengan print screen. Kemudian Anda bisa membuka aplikasi Paint untuk edit gambar.

Setelah itu Anda bisa paste hasil screenshot tersebut dengan cara menekan tombol control (Ctrl) dengan V. Lalu Anda bisa edit dan simpan gambar.

Baca juga: Cara Mudah Screenshot Laptop Asus

3. Sebagai data clipboard

Cara ini sebenarnya hampir mirip dengan cara sebelumnya karena masih menggunakan fungsi keyboard print screen. Hanya saja pada cara ini bisa Anda gunakan sebagai data clipboard. Jadi Anda bisa tidak langsung menyimpannya sebagai gambar.

Seperti biasa buka tampilan layar yang ingin Anda screenshot setelah itu Anda bisa langsung klik tombol print screen. Buka aplikasi Paint, paste hasil screenshot tadi, edit dan baru bisa Anda simpan.

4. Cara screenshot di laptop Asus dengan Snipping Tools

Cara terakhir yang akan dibahas pada artikel ini yaitu dapat digunakan sebagai cara screenshot di laptop Asus Windows 10. Pada cara ini Anda bisa menggunakan tiga tombol yang ada pada keyboard untuk memunculkan program Snipping Tools. Jadi Anda bisa menekan start Windows, Shift dan S secara bersamaan kemudian program Snipping Tools ini akan muncul.

Setelah itu Anda bisa memilih mode yang ingin digunakan. Anda bisa menggunakan kursor untuk menandai bagian mana yang akan di screenshot. Jika ingin menyimpannya Anda bisa mengklik save snap yang ada pada program tersebut.

Perlu diketahui bahwa mode yang terdapat pada snipping tool terdiri dari 4 mode di antaranya free form snip, full screen snip, rectangular snip dan Windows snip. Masing-masing mode ini tentunya memiliki fungsi yang cukup berbeda dan bisa Anda sesuaikan dengan kebutuhan yang Anda inginkan.

Bagaimana sangat mudah bukan? Itulah beberapa cara screenshot yang bisa Anda lakukan khususnya di laptop Asus. Cara ini juga bisa Anda terapkan sebagai cara screenshot di laptop Asus Vivobook.

Jika Anda akan mendownload program snipping tools atau aplikasi lain yang bisa digunakan untuk screenshot, Anda tidak perlu khawatir dan bingung lagi. Hal tersebut karena Anda bisa download software tersebut dengan mudah asalkan mempunyai koneksi internet.

Namun, jika laptop Anda rusak, Anda tentu tidak akan dapat download atau bahkan melakukan screenshot. Oleh karena itu, jika laptop Asus Anda rusak, Anda bisa menyerahkan ke ahlinya, yaitu jasa service laptop yang ada di Suwun.co.id.

Anda juga dapat mendownload aplikasi Suwun di Play Store maupun App Store untuk kemudahan pencarian jasa yang Anda butuhkan.

Recommended Articles