Besi memiliki sifat yang keras sehingga sulit dipotong. Untuk memotongnya harus menggunakan alat potong plat besi khusus. Melalui alat tersebut besi yang keras dapat dipotong dengan mudah karena merupakan fungsi dari alatnya.
Namun pada dasarnya fungsi alat pemotong besi bukan hanya untuk memotong saja. Ada fungsi lain yang perlu Anda ketahui. Apa saja fungsinya? Yuk simak pada penjelasan berikut.
Apa Itu Alat Potong Plat Besi?
Alat pemotong besi atau lebih dikenal dengan mesin gerinda merupakan perangkat yang digunakan untuk menghaluskan atau memotong besi. Cara kerja mesin ini menggunakan mata gerinda yang memutar cepat dan berubah menjadi tajam seperti pisau. Bentuk mata gerinda bermacam-macam dan memiliki fungsi yang berbeda-beda.
Bukan hanya untuk menghaluskan dan memotong besi, gerinda juga dapat digunakan untuk mengikis, mengasah, menajamkan, dan memoles besi. Kemudian saat gerinda digunakan untuk melakukan beberapa hal tersebut akan memunculkan percikan api saat bersinggungan dengan logam besi.
Jenis-jenis Alat Potong Plat Besi
Fungsi alat pemotong besi yang bervariasi tidak lepas juga dari jenisnya yang bermacam-macam. Agar semakin mengenal alat ini, berikut telah kami rangkum beberapa jenis alat yang digunakan untuk memotong besi di bawah ini.
1. Jenis NRT Pro 2414 HD 14 INCH
Mesin potong besi yang pertama berjenis NRT Pro 2414 HD 14 INCH. Jenis ini dapat dikatakan sebagai alat potong plat besi elektrik yang hemat daya. Keunggulan dari jenis NT Pro juga memiliki putaran yang sangat cepat yakni 3.800 RPM.
Selain itu walaupun alat ini sering digunakan materialnya tidak akan mudah rusak. Sebab materialnya sendiri sangat kokoh dan awet. Anda bisa memotong berbagai macam jenis logam seperti galvalum, besi, aluminium, baja, bahkan stainless steel.
2. Alat Potong Plat Besi Jenis Jigsaw Modern M-2200
Alat potong besi selanjutnya yakni jenis jigsaw modern M-2200. Ukuran alasnya 82 x 90 mm dengan kecepatan yang dimiliki sampai 3200 R/MIN. Jigsaw modern ini juga merupakan alat potong elektronik yang banyak digunakan pada dunia industri.
Mesin ini memang sangat fleksibel karena kecepatan putar alatnya dapat diatur sendiri. Sehingga dapat mengikuti objek logam yang akan di potong. Untuk itu penggunaannya sangat populer dan sering dijadikan sebagai rekomendasi alat potong plat besi.
Baca juga: Tips Cari Tukang Bangunan Harian
3. Jenis Jigsaw NRT PRO JS65 HD Norita
Jigsaw NRT PRO JS65 HD Norita menjadi salah satu alat potong plat besi tebal. Dengan alat ini Anda bisa memotong besi atau benda kerja sampai kedalaman 65 mm.
Penggunaan dayanya cukup hemat yakni sekitar 450 watt. Untuk kecepatan mesinnya sendiri dapat mencapai 3000 RPM sehingga sangat nyaman untuk digunakan.
4. Jenis Manual
Selanjutnya adalah alat potong plat besi manual yang tentunya digunakan tanpa daya listrik. Alat ini biasanya berbentuk seperti pencapit dengan ukuran 5 inch. Biasanya yang paling sering digunakan dari alat potong manual adalah OPT JIS round steel.
Nah untuk harga alat potong plat besi manual tentu saja bermacam-macam. Ada yang mulai dari Rp. 775.000 sampai dengan Rp. 3.600.000 tergantung dengan tipe dan mereknya masing-masing.
Bingung mencari alat potong plat besi atau sulit cari jasa pemotongannya? Silakan akses Suwun.co.id dan ketikan jenis layanan jasa yang diperlukan. Nantinya ditampilkan sejumlah opsi jasa yang tersedia sesuai pencarian yang sudah Anda ketik.
Anda juga bisa mengakses Suwun dengan aplikasi. Download aplikasi Suwun di Play Store atau App Store untuk menggunakan lebih banyak fitur yang tersedia.