Rekomendasi Jasa Service Treadmill Semarang

Untuk Anda yang menyukai olahraga, pasti tidak asing dengan treadmill. Alat bantu olahraga ini merupakan yang paling umum digunakan semua kalangan dan penggunaannya pun cukup mudah. Siapa pun bisa menggunakannya baik profesional ataupun pemula.

Bagi Anda yang berada di daerah Semarang dan membutuhkan jasa service treadmill Semarang, simak artikel ini untuk mendapatkan beberapa informasi yang lengkap terkait rekomendasi tempat serta biaya jasa service treadmill.

5 Cara Merawat Treadmill

Pastikan Penempatan Treadmill dengan Tepat

Penting untuk menentukan tempat penyimpanan treadmill, karena hal ini akan berpengaruh pada umur pemakaiannya. Jangan meletakkan treadmill ini di luar ruangan yang dapat dengan mudah terkena sinar matahari dan hujan.

Perhatikan Batas Kecepatan

Saat menggunakan treadmill, pastikan untuk tidak melewati batas maksimum kecepatan yang telah ditentukan. Tujuan dari penerapan ini agar treadmill Anda memiliki umur pemakaian yang panjang.

Pastikan Kebersihan Treadmill Rutin Dilakukan

Sesuatu yang digunakan terus-menerus pasti akan kotor, sehingga perlu rutin dibersihkan. Apabila tidak bisa membersihkan setelah pemakaian, mungkin Anda bisa mengagendakan minimal seminggu sekali. Anda cukup membuka baut cover di semua sisinya dan bersihkan menggunakan lap microfiber.

Anda juga bisa membersihkan bagian karpet pijakan dengan lap tersebut. Pastikan alat dalam keadaan mati, saat Anda membersihkannya.

Perhatikan Kuantitas Pemakaian Treadmill

Penting juga untuk memperhatikan batas waktu yang digunakan untuk treadmill, karena alat ini menggunakan motor sebagai mesin penggeraknya. Waktu maksimal yang direkomendasikan adalah 45 menit.

Matikan dan Copot Kabel Treadmill Setelah Pemakaian

Pastikan untuk melepaskan kabel power setelah selesai menggunakannya atau jika tidak digunakan dalam waktu yang lama.

Baca juga: Berapakah Ongkos Servis Treadmill 2022?

Rekomendasi Jasa Service Treadmill Semarang

Bagi Anda yang saat ini sedang bingung untuk mencari tempat servis treadmill di sekitar Semarang, berikut beberapa di antaranya.

Jasa Service Treadmill Semarang – Sportindo Pratama

Pilihan pertama yang bisa Anda coba adalah jasa servis yang ditawarkan oleh Sportindo Pratama. Perusahaan ini melayani servis dan perawatan alat fitness dengan berbagai tipe dan merk, seperti servis treadmill.

Layanan servis yang disediakan seperti penggantian sparepart, PCB, dinamo, running belt, dan lain sebagainya. Anda bisa mengunjungi website atau menghubungi nomor telepon 0813-9208-8111 untuk mengetahui informasi lebih lanjut.

Service Alat Fitness – OB Fit

OB Fit merupakan perusahaan yang menyediakan alat-alat fitness serta jasa servis berbagai alat fitness seperti treadmill, sepeda statis dan alat fitness lainnya. Perusahaan ini telah tersebar di beberapa kota di Indonesia. Anda bisa menemukannya untuk service treadmill Tangerang.

Anda bisa mengunjungi website dan terhubung dengan customer service apabila memiliki pertanyaan lebih lanjut terkait pemakaian jasa servis.

Service Alat Fitness – Go Fitness

Go fitness merupakan perusahan yang bergerak di bidang jasa servis treadmill dan alat fitness, seperti treadmill, bicep curl machine dan sebagainya. Sejak tahun 2010, Go fitness telah memiliki teknisi yang profesional dan berpengalaman dalam melakukan reparasi dan maintenance beragam alat fitness berbagai merk. Anda bisa mengunjungi website atau menghubungi nomor WhatsApp: 0877-8899-5400 untuk mengetahui informasi lengkap terkait servis treadmill.

Kami berharap dari beberapa rekomendasi jasa service treadmill terdekat dari kota Semarang yang telah kami rangkum dapat bermanfaat untuk Anda yang saat ini sedang kesulitan dalam mencari jasa service treadmill Semarang.

Kunjungi Suwun.co.id untuk menemukan jasa service treadmill. Untuk fitur lebih lengkap, unduh aplikasi Suwun di Play Store atau App Store.

Recommended Articles